Merombak cafe menjadi coworking space belakangan jadi opsi menarik buat naikin pendapatan cafe.
Di sekitar rumah saya, banyak banget cafe berdiri. Mereka jualan kopi, kadang-kadang ada tehnya, dan beberapa jenis roti buat nemenin pengunjung. Tapi banyak juga yang berangsur-angsur bangkrut karena nggak tahan sepi pengunjung. Maklum, persaingan cafenya ketat euy.
Sebagian pemilik cafe membelokkan cafenya menjadi coworking space. Alesannya, lebih gampang nyewain meja daripada ngejual kopi. Seorang pengunjung bisa berjam-jam nongkrong di coworking space dan ngabisin bercangkir-cangkir kopi, tapi jarang banget ada pengunjung yang mau nongkrong di cafe sambil refill kopi, padahal dia di sana sepanjang sore.