Bagi kalangan pengusaha, memilih sebuah smartphone itu hampir setali tiga uang dengan memilih pasangan hidup. Smartphone adalah alat untuk bekerja, sehingga setiap spesifikasi di dalamnya harus dipertimbangkan seefisien mungkin. Isu yang paling sering ditanyakan oleh para calon konsumen tentang smartphone saat ini ialah lama kerja baterai smartphone-nya, dan baterai lebih sering ditanyakan ketimbang kameranya. Isu lainnya yang juga mulai trending akhir-akhir ini ialah isu keamanan bertransaksi via smartphone, sering dengan makin banyaknya kejadian pembobolan rekening bank para nasabah melalui kartu kredit yang nomor CVC-nya diinputkan dalam transaksi online. Lucunya, menurut sebuah riset, 33% kemudahan menggunakan smartphone masih menjadi faktor kunci untuk membeli sebuah smartphone, dan 83% konsumen masih merasa kesulitan dalam menggunakan smartphone mereka sendiri. Nampaknya smartphone yang gampang masih jadi pilihan bagi banyak orang, saat ini.
Sekarang ini di pasaran kita bisa menemukan empat macam smartphone berdasar sistem operasinya, yaitu Windows Phone, BlackBerry, iPhone, dan Android. Masing-masing sistem ini punya kelebihan yang bisa membuat produktivitas penggunanya meningkat pesat, sehingga konsumen mesti jeli memilih sistem operasi smartphone mana yang paling cocok untuknya. Sebaliknya kekurangan pada masing-masing sistem justru bisa menjadi kelebihan yang unik untuk penggunanya, oleh karena itu tidak ada smartphone yang jelek, yang ada hanyalah penggunanya yang tidak cocok untuk smartphone tersebut.
Baca Selengkapnya